Kompas TV video vod

PKB Bantah Curi Start Kampanye Usai Janji Naikan Dana Desa Rp5 Miliar

Kompas.tv - 15 September 2023, 12:40 WIB
Penulis : Natasha Ancely

JAKARTA, KOMPAS.TV - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) membantah colong start kampanye usai partainya memberi janji politik bakal naikkan dana desa jadi Rp5 miliar per tahun jika Muhaimin Iskandar atau cak imin menang di Pilpres 2024 viral di media sosial.

PKB membantah hal tersebut adalah tindakan colong start kampanye yang seharusnya baru dimulai November 2023 mendatang.

Ketua DPP PKB Daniel Johan menyebut, pernyataan PKB bukanlah janji politik ataupun kampanye tapi upaya adu gagasan dan ide untuk kepentingan masyarakat.

PKB memastikan, subsidi dana desa, subsidi BBM, dan lainya bisa diberikan kepada masyarakat dengan mengalokasikan dana APBN.  

Baca Juga: Sekjen PDIP Kode ke Mahfud MD sebagai Kandidat Bacawapres Lewat Pantun

#cak imin #pkb #muhaiminiskandar



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x