Kompas TV video vod

Warga Berdesakan Sambut Kedatangan Tiga Kloter Jemaah Haji di Debarkasi Surabaya

Kompas.tv - 6 Juli 2023, 09:10 WIB
Penulis : Dea Davina

SURABAYA, KOMPAS.TV -Asrama haji debarkasi Surabaya Jawa Timur kembali menerima kepulangan tiga kloter jemaah haji dari Arab Saudi pada Rabu (05/07) malam.

Setelah tiba, sebanyak 1.324 anggota jemaah haji dari kloter 4, kloter 5 dan kloter 6, menjalani pemeriksaan kesehatan di asrama haji, sebelum diantar petugas haji daerah untuk pulang ke daerah asalnya.

Pemeriksaan kesehatan yang dilakukan jemaah antara lain pemeriksaan suhu tubuh.

Setelah dinyatakan sehat, setiap jemaah kemudian mendapat jatah air zamzam.

Kepulangan tiga kloter jemaah ini mengalami sedikit keterlambatan penerbangan, karena padatnya penerbangan di Bandara King Abdul Aziz, Jeddah, Arab Saudi.

Baca Juga: Rincian Jemaah Haji Indonesia yang Pulang 6 Juli 2023, Ada 17 Kloter secara Nasional

Sementara itu, warga rela berdesakan di pagar pintu Asrama Haji Surabaya untuk bertemu jemaah haji yang akan pulang ke daerah asal.

Suasana haru terlihat saat jemaah haji kembali bertemu keluarga setelah lebih dari sebulan berpisah.

Ini merupakan tradisi masyarakat Madura untuk mengantar dan menjemput jemaah haji dengan rombongan banyak orang.

Pada Rabu (05/07) malam tadi ada pemulangan tiga kloter, yaitu kloter 4 asal Pamekasan dan Surabaya, kloter 5 asal Pamekasan, dan kloter 6 asal Pacitan, Pamekasan, dan Surabaya.

Total ada 1.324 anggota jemaah yang telah tiba di Debarkasi Surabaya.

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x