Kompas TV video vod

Yuk, Berwisata ke Cagar Budaya Eks Kantor Polisi di Samarinda

Kompas.tv - 25 Februari 2023, 15:59 WIB
Penulis : Pompe Sinulingga

SAMARINDA, KOMPAS.TV - Puluhan pelajar dari SMA Negeri 2 Samarinda mendatangi Kantor Polsekta Samarinda Kota.

Kedatangan mereka ke kantor polisi ini bukan untuk melapor, namun untuk belajar tentang sejarah berdirinya polsek ini.

Puluhan siswa ini dipandu salah satu anggota kepolisian untuk melihat sekeliling ruangan, yang sudah dijadikan berbagai fasilitas dari kepolisian seperti ruang penyidik, rumah tahanan sementara, gedung olahraga, ruang unit laka lantas, hingga Ruang Kepala Polsek Kota Samarinda.

Bangunan kantor polisi ini merupakan bekas barak polisi zaman Belanda, dan merupakan bangunan kantor polisi sejak zaman Kolonial Belanda.

Gedung ini didirikan tahun 1941 dan kini, bangunan telah diresmikan sebagai cagar budaya Kota Samarinda.

Baca Juga: Persiapan Timnas Indonesia U20 Cuma 50 Persen, Shin Tae Yong Sulit Bicara Target di Piala Asia 2023



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x