Kompas TV video vod

Kinerja BRI 2022 dan Strategi Hadapi Tantangan Ekonomi

Kompas.tv - 21 Februari 2023, 11:25 WIB
Penulis : Dea Davina

JAKARTA, KOMPAS.TV -  Berdasarkan hasil kinerja keuangan yang dipublikasikan 8 Februari 2023 lalu, BRI Group berhasil mencatatkan kinerja positif.

Hal ini terbukti dengan pencapaian rekor yang berhasil mencetak laba Rp51,4 triliun pada akhir tahun lalu.

Sunarso, Direktur Utama BRI, akan menjelaskan gambaran umum kinerja BRI hingga akhir  2022 dan proyeksi di tahun 2023.

Baca Juga: BRI Luncurkan Program Peduli Sampah

Dirut BRI, Sunarso juga akan menjabarkan faktor pendorong pencapaian rekor laba BRI serta strategi yang telah disiapkan perseroan di tahun 2023. 

Tak ketinggalan, Dirut Sunarso akan menyampaikan proses digitalisasi serta pengaruhnya terhadap kinerja BRI di masa mendatang.

BRI juga optimis terkait penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) pada 2022 dan 2023.

Saksikan selengkapnya melalui Kompas Bisnis edisi Selasa, 21 Februari 08.30 WIB.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA


Close Ads x