Kompas TV video vod

Takut Picu Kriminalitas dan Penyebaran Covid-19, Citayam Fashion Week Dibubarkan

Kompas.tv - 12 Juli 2022, 21:55 WIB
Penulis : Natasha Ancely

KOMPAS.TV - Khawatir memicu tindak kejahatan, polisi membubarkan perkumpulan remaja SCBD atau Sudirman, Citayam, Bojong Gede, Depok yang kerap nongkrong di kolong jembatan Dukuh Atas, Sudirman.

Sekumpulan remaja yang menamai diri  komunitas dirman, Citayam, Bojong Gede, Depok tampaknya harus kecewa.

Baca Juga: Sandiaga Uno Beri Pesan Penting untuk Muda-mudi Citayam Fashion Week

Senin malam acara nongkrong mereka di kolong jembatan Dukuh Atas, Sudirman dibubarkan oleh Polsek Menteng.

Alasannya takut memicu kriminalitas dan penyebaran covid-19.

Kawasan Sudirman tepatnya di  Dukuh Atas  tengah jadi sorotan karena jadi tempat tongkrongan, sekaligus unjuk fashion bagi remaja dari wiayah pinggiran Jakarta.

Bak distrik harajuku di Jepang yang terkenal dengan keunikan fashion jalanan, para remaja ini punya ciri mode busana yang nyentrik hingga disebut- sebut sebagai citayam fashion week.

Menparekraf Sandiaga Uno mengapresiasi kemunculan fenomena ini. Ia berharap fenomena ini sebagai kreativitas yang perlu difasilitasi, tapi tetap perlu diawasi agar tertib.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x