Kompas TV video vod

Penting! Polisi Geser Titik "One Way" ke Kilometer 70 Tol Jakarta-Cikampek

Kompas.tv - 29 April 2022, 20:30 WIB
Penulis : Shinta Milenia

KOMPAS.TV - Polisi mengubah titik kebijakan one way atau sistem satu arah dari kilometer 47 menjadi kilometer 70 Tol Jakarta-Cikampek.

Titik awal rekayasa lalu lintas digeser agar kendaraan dari arah Bandung dapat melintas.

Dengan penggeseran titik one way, di kilometer 48 sudah diberlakukan sistem contraflow atau melawan arah dari kilometer 47 ke kilometer 70 tol atau ke Gerbang Tol Cikampek Utama, dimana kendaraan yang melintasi jalur bawah akan dialihkan masuk ke dalam jalur contraflow.

Baca Juga: Terbaru, Volume Pemudik Motor yang Melalui Jalur Kalimalang Bekasi Terus Bertambah

Hingga pukul 19.00 malam tadi, arus lalu lintas terpanatu ramai lancar dari kedua arah, baik dari arah Jakarta menuju Cikampek di kilometer 47 ataupun sebaliknya.

Sebelumnya sistem one way dilakukan secara situasional oleh Polri di kilometer 47 Tol Jakarta-Cikampek untuk kendaraan yang mengarah ke Jawa Tengah dan juga Jawa Timur.

Namun pada malam hari ini, sistem one way akan dimulai di Gerbang Tol Cikampek Utama kilometer 70 hingga Gerbang Tol Kalikangkung di kilometer 414.




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x