Kompas TV video vod

Anggaran Pakaian Dinas DPRD DKI Jakarta Rp1,7 Miliar, Per Anggotanya Rp16 Juta

Kompas.tv - 30 Maret 2022, 13:56 WIB
Penulis : Desy Hartini

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemprov DKI Jakarta menganggarkan Rp1,7 Miliar untuk penyediaan pakaian dinas dan atribut anggota DPRD DKI Jakarta.

Anggaran itu tercantum dalam situs Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan (SIRUP) Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa (LKPP) dan dapat dilihat dalam dokumen APBD DKI Jakarta 2022.

Ada empat jenis pakaian yang dibuat untuk 106 anggota DPRD DKI DKI Jakarta.

Berikut rincian pakaian tersebut:

Baca Juga: Anggaran Baju Dinas DPRD DKI Rp 1.75 Miliar, Setiap Anggotanya Rp 16 Juta

- Pakaian sipil harian (PSH) sebanyak 212 setel: Rp582.673.520.

- Pakaian dinas harian sebanyak 106 setel: Rp316.099.320.

- Pakaian sipil resmi sebanyak 106 setel: Rp423.327.960.

- Pakaian khas daerah sebanyak 106 setel: Rp423.327.960.

Biaya ditambah untuk jasa analisis laboratorium dengan tiga sampel baju dengan anggaran Rp1.306.800.

Total anggaran seluruh baju dan tambahan jasa analisis laboratorium mencapai Rp1.746.645.560.

Video Editor: Febi Ramdani



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x