Kompas TV regional sulawesi

Alami Sakit, Korban Longsor Ditandu 1 Kilometer

Kompas.tv - 10 Mei 2024, 16:42 WIB
Penulis : KompasTV Makassar

LUWU, KOMPAS.TV - Korban longsor di desa Ulu Salu, kecamatan latimojong, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, yang menderita sakit, akhirnya ditandu ke lokasi pendaratan pesawat helikopter. Korban diungsikan ke posko utama kota Belopa Kabupaten Luwu, untuk menjalani perawatan medis.

Seorang korban tanah longsor Di Desa Ulu Salu, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, harus ditandu sejauh 1 kilometer melewati wilayah longsor. Kondisinya yang sakit, harus segera menjalani perawatan medis. Dengan menggunakan helikpopter, Tasi bersama 20 korban lainnya yang terdiri dari anak-anak dan lansia, dibawa ke posko utama untuk menjalani perawatan medis. Warga yang dievakuasi merupakan korban tanah longsor yang di kecamatan latimojong yang daerahnya terisolasi akibat akses jalan tertimbun longsor dan jembatan putus.


#korbanlognsor
#banjirluwu
#Ulusalu




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x