Kompas TV regional jawa timur

Kenaikan Harga Beras Dorong Terjadinya Inflasi di Kota Malang

Kompas.tv - 1 November 2023, 20:32 WIB
Penulis : KompasTV Malang

MALANG, KOMPAS.TV - Kenaikan harga beras mendorong terjadinya inflasi di Kota Malang pada periode Oktober. 

Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Malang, merilis perkembangan inflasi bulan ke bulan dan tahun ke tahun. Dari data milik BPS inflasi kota malang naik menjadi 0,26% pada Oktober dari sebelumnya 0,18%.

Kepala BPS Kota Malang Erny Fatma Setyoharini menyebut, pada periode tersebut, harga komoditas beras tercatat masih tinggi di wilayah Kota Malang, yang dipengaruhi oleh sejumlah faktor diantaranya adalah dampak elnino dan perluasan luas panen yang menurun.

Masih tingginya harga beras ini membawa andil besar dalam inflasi. Selain beras, naiknya harga bahan bakar minyak, cabai rawit, dan daging ayam juga menjadi penyebab inflasi.

"Beras masih peringkat pertama pada Oktober lalu, kalo November ini sudah melandai berarti sudah ada upaya dari pemerintah," Kata Erny, Rabu (01/11/2023). 

Sementara untuk komoditas yang menghambat inflasi pada periode tersebut, diantaranya adalah turunnya harga telur ayam, turunnya harga tiket pesawat, dan minyak goreng.

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x