Kompas TV regional berita daerah

Emak-emak di Grobogan Butuh Air, Hadang Mobil yang Bawa Bantuan Air

Kompas.tv - 20 Oktober 2023, 14:10 WIB

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Emak-emak di Dusun Kangkungan, Desa Ketro, Karangrayung, Grobogan, Jawa Tengah, nekad menghentikan bantuan air bersih yang melintas di jalan kampungnya. Sopir yang tak bisa berbuat banyak akhirnya berhenti dan memberikan air bersih, meski sebenarnya diperuntukkan bukan untuk daerah tersebut. Warga mengaku terpaksa melakukan ini karena sudah 6 bulan kesulitan mencari air bersih akibat sumurnya kering. Mereka bahkan harus menempuh jarak jauh untuk mencari air bersih di daerah pegunungan dan hutan.

 

Aksi ini seolah menjadi protes karena dusun mereka belum kebagian bantuan air bersih. Warga mengaku sejak mengalami kesulitan air belum pernah mendapat bantuan air bersih dari manapun. Bagi warga kurang mampu, mereka sangat berharap ada bantuan air bersih, terlebih saat ini hingga pertengahan Oktober belum turun hujan sehingga kondisi kekeringan semakin parah. Warga berharap ada bantuan air agar dapat sedikit membantu warga yang krisis air bersih.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x