Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Kualitas Buruk, Proyek Pengaspalan Jalan Rp1 Miliar Dibongkar

Kompas.tv - 12 September 2023, 14:07 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

GROBOGAN, KOMPAS TV - Proyek pengaspalan jalan utama di pasar induk Purwodadi, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah bermasalah. Pembangunan aspal jalan sepanjang 47 meter dibongkar paksa, karena mudah mengelupas dan tidak sesuai spesifikasi.

Mandor pelaksana pengaspalan mengakui, pembongkaran ulang aspal yang baru sekitar seminggu selesai dikerjakan, lantaran kualitasnya kurang baik, sehingga pihak pemborong harus membongkar ulang dan melaksanakan pekerjaan pengaspalan jalan sesuai standar kualitas dalam kontrak.

“Pembuatan aspal baru satu minggu, jumat malam, ternyata untuk kualitas aspal kurang baik dan tidak memenuhi standar. Jadi aspalnya hancur kaya pasir, kurang bahan gitu,” ujar Eko Sulistyo, warga Purwodadi.

“Rencananya dibongkar buat diperbaiki, ya sudah memenuhi standar tapi kurang meyakinkan,” jelas Suparno, mandor proyek CV Sawunggaling

Sebelumnya proyek aspal sepanjang 47 meter senilai Rp 986 juta dimenangkan oleh CV Sawunggaling Purwodadi. Namun, pengaspalan tersebut dilimpahkan ke pihak ketiga, sehingga pengerjaan proyek tidak sesuai standar dan kualitas pengaspalan buruk.

#proyekaspal #grobogan #purwodadi



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x