Kompas TV regional berita daerah
advertorial

Milenial PLN dan 101 Milenial BUMN Bersihkan 1,6 Ton Sampah Sungai Musi

Kompas.tv - 15 Juli 2023, 19:20 WIB
milenial-pln-dan-101-milenial-bumn-bersihkan-1-6-ton-sampah-sungai-musi
Para Milenial PLN dan 101 Milenial BUMN saat membersihkan sampah yang ada di Sungai Musi, Jumat (15/07/2023). (Sumber: Humas PT PLN)
Penulis : KompasTV Palembang

PALEMBANG, KOMPAS.TV - Komitmen besar BUMN dalam permasalahan isu sampah sangat besar, hal ini didukung aksi nyata yang dipelopori Kementrian BUMN bersama 101 Milenial BUMN yang terdiri dari 11 BUMN bersatu melalui BUMN Youth Environmental Movement "Musi River Clean Up", pada Jumat (15/07/2023).

Diperkirakan terdapat 346,50 kilo ton per tahun sampah plastik dibuang dari darat ke laut (melalui sungai) dan dua pertiganya dari Jawa dan Sumatera. Akibatnya tempat pembuangan sampah membludak, menyumbat sungai, banjir dan mengancam ekosistem laut. Hal ini disebabkan minimnya kesadaran warga membuang sampah pada tempatnya serta kurangnya pemahaman atas manfaat sungai dan pantai. Apabila diperhatikan hampir semua muara sungai penuh dengan sampah dan kondisi ini telah menghilangkan peluang mulai dari kesempatan tumbuh sehat bagi anak-anak, perkembangan spesies ikan yang menjadi mata pencarian nelayan dan usaha bagi warga yang mendatangkan pendapatan daerah.

Titik pertama pelaksanaan Clean Up yang dilaksanakan milenial BUMN ini adalah titik dermaga Jukung Sungai Musi. Kolaborasi antar milenial BUMN ini telah berhasil membersihkan 1,6 ton sampah plastik yang berada di dermaga Jukung Sungai Musi.

Yuk sama-sama kita wujudkan aksi untuk bumi yang bersih dan sehat.

Kegiatan ini diharapkan bisa semakin menggaungkan dan meningkatkan kesadaran masyarakat, terutama generasi Z terhadap isu-isu lingkungan, khususnya bidang persampahan di Indonesia.



Sumber : Kompas TV Palembang


BERITA LAINNYA



Close Ads x