Kompas TV regional berita daerah

UMKM Meramaikan Pasar Johar Selatan dengan Beragam Produk dan Kuliner

Kompas.tv - 16 Juni 2023, 21:33 WIB

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Beragam jenis produk UMKM meramaikan Pasar Johar Selatan yang telah lama kosong karena tak kunjung ditempati pemiliknya. Mulai dari produk jenis konveksi dan homemade seperti rajut, batik ecoprint, sepatu dan aksesoris yang berada di lantai tiga.

 

Sementara di lantai empat, pengunjung akan disuguhi berbagai macam kuliner khas dari daerah-daerah yang ada di Indonesia seperti tahu petis Semarangan, tengkleng Bustaman, soto Kudus dan lainnya.

 

Selain kuliner Nusantara, juga terdapat kuliner dari negara lain seperti takoyaki. Dan dari puluhan UMKM kuliner yang menempati Pasar Johar Selatan, setiap pelaku UMKM menjual jenis kuliner berbeda-beda.

 

Namun sepekan menempati lapak kosong di Pasar Johar Selatan, para pelaku UMKM mengaku masih sepi pengunjung. Dalam sehari omzet penjualan kurang dari Rp 100 ribu.

 

Meskipun masih sepi pengunjung, namun para pelaku UMKM tetap optimis lokasi UMKM Pasar Johar Selatan akan ramai. Mereka juga berharap pemerintah dan masyarakat dapat membantu mempromosikan UMKM Pasar Johar Selatan.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x