Kompas TV regional sulawesi

Wakil Ketua PKB Sulteng Sebut Duet Anwar Hafid & Reny Lamadjido Kolaborasi Dahsyat

Kompas.tv - 13 Juni 2023, 18:14 WIB
wakil-ketua-pkb-sulteng-sebut-duet-anwar-hafid-reny-lamadjido-kolaborasi-dahsyat
Wakil Ketua DPRD Morut, Muhammad Safri menilai untuk menghadapi sejumlah tantangan besar dalam membangun Sulawesi Tengah ke depan dibutuhkan pemimpin-pemimpin yang memiliki pengalaman dan kredibilitas yang tinggi (Sumber: Istimewa)
Penulis : KompasTV Makassar

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Ketua DPW PKB Sulawesi Tengah, Muhammad Safri menilai untuk menghadapi sejumlah tantangan besar dalam membangun Sulawesi Tengah ke depan dibutuhkan pemimpin-pemimpin yang memiliki pengalaman dan kredibilitas yang tinggi. Dirinya meyakini duet Anwar Hafid dan Reny Lamadjido merupakan pasangan ideal saling melengkapi yang mampu menjawab tantangan tersebut. 

"Baik Pak Anwar maupun Dokter Reny masing-masing telah mengukir banyak prestasi saat dipercaya memegang jabatan publik sebagai pemimpin daerah. Keduanya merupakan pemimpin yang terbukti berpengalaman dan memiliki reputasi yang mumpuni dan berintegritas," bebernya dihadapan awak media, Selasa (13/6/2023).

Wakil Ketua DPRD Morowali Utara ini optimis duet AH-Reny bisa memenangkan Pilgb Sulteng 2024 mendatang. Safri menuturkan kedua tokoh tersebut sudah teruji. Anwar Hafid dua kali menjabat sebagai Bupati di Morowali Utara dan kini duduk sebagai Anggota DPR RI Dapil Sulteng. Sementara Dokter Reny saat ini menjabat sebagai Wakil Wali Kota Palu merupakan anak mantan Gubernur Sulteng Aziz Lamadjido yang sangat konsen dengan pemenuhan hak-hak masyarakat terutama di bidang kesehatan.

Baca Juga : Menko Polhukam Mahfud MD Optimis Pemilu 2024 Tidak Sepanas 2019

"Dengan pengalaman politik mereka ini menandakan jika keduanya memiliki basis suara yang sangat diperhitungkan. Duet ini perpaduan wilayah timur dan barat di Sulteng. Pak AH merupakan mantan birokrat yang telah banyak menghasilkan program-program pro rakyat khususnya pendidikan gratis dan ditiru oleh kepala daerah lainnya di Indonesia. Sementara Ibu Reny adalah mantan birokrat berlatar belakang dokter yang sangat konsen dengan kesehatan," ujar Safri penuh optimis.

Mantan aktivis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) ini menegaskan apapun koalisi yang terbentuk nantinya, Anwar Hafid merupakan calon gubernur. PKB dan Demokrat punya sejarah panjang dalam perpolitikan baik nasional maupun di Sulteng. Safri yang pernah menjadi Juru Bicara AH saat Pilkada Morowali mengaku sangat paham dan tahu betul sepak terjang mantan Bupati Morowali dua periode tersebut. 

"PKB dan Demokrat punya sejarah panjang. Pak AH punya kedekatan personal dengan Ketum kami (cak Imin,red) sementara Dokter Reny merupakan salah satu kader terbaik yang dimiliki oleh PKB. Namun apapun koalisi yang terbentuk nantinya, Anwar Hafid adalah calon gubernur dan kami meyakini juga bahwa kolaborasi kedua tokoh ini akan menghadirkan model kepepimpinan yang egaliter di Sulteng nantinya," pungkas Safri.



#pemilu2023
#PKB
#DPRDmorut



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x