Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Ganjar Temui 32 Biksu Thudong Saat Beristirahat di Musala

Kompas.tv - 31 Mei 2023, 15:24 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

KAB.SEMARANG, KOMPAS.TV - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, menemui 32 biksu asal Thailand yang tengah melakukan ritual thudong. Pertemuan antara Ganjar dengan 32 biksu yang melakukan perjalanan dari Thailand menuju Candi Borobudur,  saat Ganjar Pranowo sedang perjalanan menuju Kabupaten Magelang. Ganjar mendatangi para biksu yang sedang beristirihat di musala di Kecamatan Jambu, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, dan memastikan warga menyanbut hangat para biksu yang hendak menuju Candi Borobudur.

"Mereka hampir sampai di Borobudur, mereka jalan kurang lebih 1.300 km. Dan tentu saja sambutan masyarakat sangat bagus sekali, ada yang menarik, hari ini mereka istirahat di musala. Betapa cerminan yang sangat bagus ya, masyarakat membantu, masyarakat menyambut para biksu dari Thailand ini yang sudah berjalan sangat-sangat jauh," kata Ganjar.

"Sebentar lagi mereka akan sampai di Borobudur, untuk mulai prosesi-prosesi ritual keagamaan ya. Tentu kita senang menyambut tamu-tamu kita, mudah-mudahan ini cerminan keramahan Indonesia terhadap siapapun," katanya.

Thudong merupakan ritual mengunjungi tempat-tempat suci dengan berjalan kaki untuk lebih memahami ajaran Budha.

#ganjar #biksu #borobudur

 

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x