Kompas TV regional peristiwa

Ledakan Hebat akibat Bahan Petasan di Cilacap, Pemuda Terpental hingga Tewas

Kompas.tv - 5 Februari 2023, 15:32 WIB
ledakan-hebat-akibat-bahan-petasan-di-cilacap-pemuda-terpental-hingga-tewas
Kondisi rumah yang menjadi lokasi ledakan bahan baku petasan pada Sabtu (4/2/2023) di Dusun Cigulingharjo, Desa Padangjaya, Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. (Sumber: Istimewa)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Edy A. Putra

CILACAP, KOMPAS.TV - Ledakan besar terjadi di rumah salah satu warga di Dusun Cigulingharjo, Desa Padangjaya, Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Sabtu (4/2/2023). Letusan akibat bahan baku petasan itu menewaskan seorang pria berusia 23 tahun.

Kepala Bidang Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol M Iqbal Alqudusy menjelaskan ledakan terjadi pada sekitar pukul 09.00 WIB di rumah milik Abu Khoer. Kejadian bermula saat warga mendengar suara ledakan dari dalam rumah Abu Khoer.

Warga yang penasaran kemudian mendatangi asal mula suara tersebut. Sesampainya di lokasi kejadian, rumah sudah dalam kondisi hancur dan ada bercak darah yang mengarah ke bagian belakang rumah.

Warga yang menyusuri bercak darah tersebut menemukan seorang pria berada di dasar kolam dalam keadaan meninggal dunia dengan tangan kanan yang putus.

Baca Juga: Petasan Meledak Hancurkan Tiga Rumah, Perakit Petasan Tewas Terpental ke Kolam

Petugas Pos Damkar Majenang Darusman menjelaskan korban sempat terpental ke kolam akibat ledakan tersebut.

"Korban meninggal dunia yaitu M Ngabdul Rozak usia 23 tahun, salah satu karyawan rumah sakit swasta di Majenang," kata Darusman.

Hingga pukul 14.00 usai kejadian, bagian tubuh korban masih dicari.

"Sampai pukul 2 siang, bagian tubuh korban belum ditemukan dan masih dalam pencarian petugas," lanjutnya.

Baca Juga: Sebuah Rumah di Cilacap Jawa Tengah Ludes Terbakar Akibat Puntung Rokok

Ledakan tersebut juga mengakibatkan tiga rumah rusak berantakan. Rinciannya, sebanyak satu rumah rusak sedang dan dua lainnya mengalami rusak ringan.

Menurut Antara, korban biasa membuat petasan jelang Hari Raya Idul Fitri. Kepolisian juga telah menemukan barang bukti berupa bahan untuk membuat petasan dan bara api di perapian.


 



Sumber : Kompas.com/Antara


BERITA LAINNYA



Close Ads x