Kompas TV regional peristiwa

Heboh Pria di Bengkulu Cukur Rambut Pakai Obor Api, Rutin Dilakukan Sejak 1996 Usai Pisah Ranjang

Kompas.tv - 14 Januari 2023, 08:57 WIB
heboh-pria-di-bengkulu-cukur-rambut-pakai-obor-api-rutin-dilakukan-sejak-1996-usai-pisah-ranjang
Sarman, pria Bengkulu, saat potong rambut pakai api dan videonya viral di media sosial (Sumber: Tribun Bengkulu)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Gading Persada

BENGKULU, KOMPAS.TV - Sarman (60) warga Desa Lubuk Pendam Kecamatan Merigi, Provinsi Bengkulu, viral lantaran memakai obor api yang menyala-nyala untuk cukur rambut.

Dalam video tersebut, Sarman memakai obor api dan cermin kecil, Mang Sarman panggilan Sarman dengan lincah memotong rambutnya.

 "2023 tahun baru penampilan baru," ujar Sarman dalam video tersebut. 

Salah satu tetangga Sarman, Muharram, menjelaskan perilaku unik tetangganya ternyata bukan atraksi. Sudah dilakukan puluhan tahun. 

Ilmu kebal itu, kata Muharram, tiba-tiba didapat ketika Mang Sarman, berpisah ranjang atau berpisah sama sang istri tercinta. 

"Seingat saya, waktu saya masih di sekolah dasar sekitar tahun 1996 dulu, Mang Sarman ini sudah memotong rambut pakai api, sampai sekarang tidak berubah," ujar Muharram, Jumat (13/1/2023) dilansir Tribun Bengkulu.  

Baca Juga: Unik! Perusahaan Denda Pegawainya Rp19 Juta jika Ganggu Karyawan yang Libur dengan Urusan Pekerjaan

Muharam juga cerita, Mang Sarman bukan sosok suka atraksi dan tak ingin memamerkan kekebalan terhadap api tersebut jika tidak diminta. 

"Waktu saya tanya panas apa tidak, kata mang Sarman tidak panas, tidak hanya potong rambut, kalau kita minta padamkan api unggun pakai kaki juga mampu dia," ungkap Muharram. 

Sepengetahuan Muharram, kekebalan yang dimiliki Sarman bukanlah hasil dari menuntut ilmu kebal atau ilmu magis. 


 

"Mang Sarman ini tidak ada nyari-nyari ilmu kebal atau bahasa kami itu nuntut ilmu," ceritanya. 

"Kabarnya dia dapat ilmu itu sejak berpisah dengan istrinya puluhan tahun lalu dan tiba-tiba kebal api," sambung Muharram.  

Kini, Mang Sarman tinggal di salah satu lokasi usaha usaha milik warga Bengkulu Tengah sembari menjaga lokasi tersebut. 

Baca Juga: Heboh Diduga Ada Pasangan Berbuat Mesum di KRL, KAI Bakal Larang Mereka Naik Commuterline

 



Sumber : Kompas TV/Tribun Bengkulu


BERITA LAINNYA



Close Ads x