Kompas TV regional berita daerah

Pemuda Nasrani dan Muslim Tampilkan Kolaborasi Musik Natal

Kompas.tv - 19 Desember 2022, 09:31 WIB
Penulis : Kompastv Lampung

AMBON, KOMPAS.TV - Menyambut perayaan Natal, para pemuda dari gereja protestan di Maluku menampilkan kolaborasi musik Natal bersama pemuda muslim dengan iringan terompet dan rebana.

Pemuda gereja protestan di Maluku menyelenggarakan Christmas Carol bertemakan "Badendang Deng Menyanyi Sambut Tete Manis"

Dengan menampilkan kolaborasi musik bersama pemuda muslim, serta sejumlah komunitas musik lainnya yang ada Kota Ambon, Maluku.

Kolaborasi musik lintas iman ini ditampilkan dengan menggabungkan dua alat musik utama yakni terompet dan rebana.

Penampilan lagu-lagu natal juga dimainkan dengan alat musik tradisional yang dimainkan oleh anak-anak, serta paduan suara gereja dan penyanyi lokal.

Selain apresiasi dari pemerintah Kota Ambon penyelenggaraan ini juga mendapatkan dukungan penuh dari kepolisian RI karena turut mempererat kerukunan antarumat beragama.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x