Kompas TV regional berita daerah

Kereta Api Tambahan Untuk Angkutan Natal

Kompas.tv - 12 Desember 2022, 18:49 WIB
Penulis : KompasTV Madiun

BLITAR, KOMPAS.TV - 1 kereta api tambahan akan dioperasikan PT Daop 7 Madiun selama masa libur natal dan tahun baru. Hal itu dilakukan sebagai antisipasi meningkatnya jumlah penumpang di masa libur akhir tahun.

PT Kereta Api Indonesia Daop 7 Madiun, menambah 1 rangkaian kereta api selama libur natal dan tahun baru 2023. 1 kereta api tambahan itu adalah KA Brantas relasi stasiun Blitar – Pasar Senen.

Kereta api tambahan tersebut, akan mulai beroperasi mulai tanggal 22 Desember hingga 8 Januari 2023 mendatang. Penambahan rangkaian kereta api dilakukan untuk mengantisipasi melonjaknya jumlah penumpang selama natal dan tahun baru.

Diharapkan dengan begitu, seluruh penumpang yang hendak menghabiskan masa libur natal dan tahun baru bisa terlayani. Para calon penumpang kini juga sudah bisa melakukan pemesanan tiket kereta api tambahan melalui KAI Akses.

Selama masa natal dan tahun baru ini, total ada 4 rangkaian kereta tambahan yang akan melintasi wilayah Daop 7 Madiun. Seluruh rangkaian kereta tambahan tersebut akan beroperasi mulai tanggal 22 Desember mendatang.

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x