Kompas TV regional berita daerah

Cantik dan Eksklusif, Mukena dan Hijab Sulam Laris Diburu Untuk Lebaran

Kompas.tv - 16 April 2022, 00:33 WIB
Penulis : KompasTV Malang

MALANG, KOMPAS.TV-Di galeri UMKM milik Nurul Hidayati, bulan Ramadhan menjadi bulan yang lebih sibuk dari biasanya. Sejumlah pekerja nampak fokus mengerjakan tiap tahapan, sebelum mukena maupun hijab sulam siap dipakai oleh pembeli.

Tahapan-tahapan tersebut mulai dari menggambar pola, menjiplak, hingga menyulam. Pekerjaan ini perlu ketelitian dan kejelian yang tinggi, karena seluruh pengerjaannya masih manual menggunakan tangan.

Pesanan hijab dan mukena sulam sudah dikerjakan jauh-jauh hari sebelum bulan Ramadhan datang. Itu karena setiap produk bisa membutuhkan waktu bervariasi untuk pengerjaannya. 

Untuk hijab sulam dengan motif sederhana, maksimal pengerjaan tiga hari. Sedangkan untuk mukena dengan motif rumit, pengerjaan sulam bisa mencapai satu bulan.

Setelah sempat sepi karena pandemi, pesanan di galeri Nurul meningkat seratus persen untuk lebaran kali ini. Sudah lebih dari 500 pesanan yang harus diselesaikan sebelum hari raya Idul Fitri.

"Tahun ini pesanan meningkat 100 persen. Bahkan kita sudah close order, karena sudah full. Lebih dari 500 pesanan sudah harus selesai sebelum lebaran" katanya.

Untuk harga hijab sulam, dijual mulai Rp 90 ribu. Sementara mukena dijual mulai Rp 350 ribu, dan termahal hingga Rp 1 juta. Selain cantik, setiap design mukena dan hijab sulam ini juga eksklusif. 

#mukenasulam #hijabsulam



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x