Kompas TV regional berita daerah

Serbuan Vaksin Massal Digelar Oleh BNN Kota Samarinda

Kompas.tv - 18 Maret 2022, 14:08 WIB

SAMARINDA, KOMPAS.TV - Pelaksanaan vaksinasi di kota samarinda terus berlangsung guna mendukung program percepatan vaksinasi pemerintah Kota Samarinda.

Kali ini vaksinasi massal digelar oleh BNN Kota Samarinda dalam rangka ulang tahun yang ke 20. BNN Kota Samarinda menyediakan vaksin sebanyak 1000 dosis dengan jenis Pfizer untuk dosis satu, dua, dan booster. Sasaran vaksin diberikan kepada masyarakat umum, baik kepada anak-anak, remajadan lansia.

Vaksinasi massal ini pertama kalinya digelar oleh BNN Kota Samarinda, di gedung ABCD Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur pada Kamis 17 maret 2022 pukul delapan pagi hingga satu siang.

Kegiatan vaksinasi ini akan terus berlanjut bersamaan dengan target capaian vaksinasi bagi masyarakat kota Samarinda

#Vaksinasi #Covid19 #Samarinda




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x