Kompas TV regional berita daerah

Disdik Kota Semarang Dorong Pendidik Jadi Guru Penggerak

Kompas.tv - 7 Desember 2021, 16:00 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

EMARANG, KOMPAS.TV - Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang akan terus mendorong para guru untuk ikut program menjadi guru penggerak, karena dunia pendidikan saat  ini sudah mengalami perubahan. 

Sesuai arahan Mmenteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim, saat ini proses kegiatan belajar mengajar (KBM) bersentra pada peserta didik. Ke depan, kepala sekolah akan  diambil dari para guru yang masuk kategori guru penggerak. 

Semua guru memiliki peluang untuk lolos sebagai guru penggerak, sehingga Dinas Pendidikan Kota Semarang akan terus mendorong semua guru agar mengajukan diri sebagai guru penggerak sesuai persyaratan yang ada. Nantinya akan proses seleksi dan keputusan ada di pemerintah pusat terkait siapa yang lolos menjadi guru penggerak tersebut. "Sebenarnya peluang untuk menjadi guru penggerak ini sudah terbuka lebar, nanti kan ada seleksi dari pusat. Silahkan semua saja mengajukan dengan persyaratan yang sudah ditentukan, keputusannya ada di pusat," jelas Kepala Dinas Pendidikan kota semarang Gunawan Sapto Giri.

Guru penggerak sendiri merupakan program dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi untuk mencetak pemimpin pembelajaran yang mendorong tumbuh kembang siswa secara holistik, aktif dan proaktif dalam mengembangkan pendidikan lainnya untuk mengimplementasikan pembelajaran yang berpusat pada siswa. 

#gurupenggerak #disdikkotasemarang #mendikbudristek



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x