Kompas TV regional wisata

Kebun Binatang Surabaya Kembali Dibuka, Anak-anak Boleh Masuk Didampingi Orangtua

Kompas.tv - 3 Oktober 2021, 15:31 WIB
Penulis : Dea Davina

SURABAYA, KOMPAS.TV - Setelah ditutup selama masa PPKM level empat, hari ini Kebun Binatang Surabaya kembali dibuka.

Baca Juga: Sepi Pengunjung, Kebun Binatang Gembira Loka Ditutup

Anak-anak di bawah 12 tahun diperbolehkan masuk, namun dengan persyaratan protokol kesehatan yang ketat.

Minggu (03/10) pagi, pengunjung mulai memadati Kebun Binatang Surabaya.

Pihak pengelola kebun binatang membatasi jumlah pengunjung, maksimal 25 persen, atau sekitar 5.000 orang.

Baca Juga: Ganjil Genap Berlaku di Kawasan Wisata, Jumlah Pengunjung Ancol Berkisar 10-15 Persen

Untuk bisa masuk, pengunjung dewasa wajib menggunakan aplikasi Peduli Lindungi.

Sementara, untuk anak-anak, tetap harus dalam pengawasan orang tua.




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA


Close Ads x