Kompas TV regional berita daerah

Harga Cabai Rawit di Pasar Tradisional Anjlok

Kompas.tv - 26 Agustus 2021, 20:23 WIB
Penulis : KompasTV Malang

MALANG, KOMPAS.TV-Di Pasar Besar Kota Malang harga komoditi pangan cabai rawit dijual seharga Rp 18.000,- hingga Rp 20.000,- per kilogramnya.

Harga cabai rawit anjlok sejak beberapa pekan terakhir, karena pasokan dari petani pada pedagang melimpah.

Salah satu pedagang, Agus Salam, menjelaskan bahwa sejak satu bulan terakhir banyak petani cabai yang panen.

Selain itu cabai dari luar Kota Malang seperti Madura juga banyak yang masuk ke Kota Malang. 

Sementara untuk cabai merah juga cukup murah, yakni Rp 18.000,- per kilogramnya. 

Namun meski harga cabai terbilang murah, daya beli masyarakat juga rendah.

Sehingga penjualan cabai di tingkat pedagang mengalami penurunan.

“Kalau daya belinya menurun di pasar, di kampung kampung juga banyak jual keliling karena harga cabai lagi murah” kata Agus pada Kompas TV, Kamis (26/08/2021).

Selain cabai, harga bawang merah dan bawang putih cenderung stabil.

Yakni Ep 25.000,- per kilogram. Pasokan dari petani juga sama melimpahnya. 

#hargacabaianjlok




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x