Kompas TV regional berita daerah

Pembelajaran Tatap Muka Mulai Digelar di Zona Oranye

Kompas.tv - 16 Agustus 2021, 08:53 WIB

TEGAL, KOMPAS.TV - Sejumlah sekolah di Kabupaten Tegal mulai menggelar pembelajaran tatap muka, PTM. Pembelajaran tatap muka ini digelar di tengah - tengah pelaksanaan PPKM Level Tiga dan Kabupaten Tegal masih berada dalam zona orange penyebaran Covid-19.

 

Pembelajaran tatap muka di sekolah, dilaksanakan secara bergantian. Para siswa, hanya melaksanakan belajar tatap muka seminggu tiga kali, untuk masing masing kelas. Dalam sekali pertemuan siswa mendapatkan tiga materi mata pelajaran.

 

Sebelum siswa masuk ke lingkungan sekolah maupun ruang kelas wajib menerapkan protokol kesehatan secara ketat. 

 

Namun demikian, pihak sekolah juga masih melayani pembelajaran sistem dalam jaringan, daring, atau online bagi siswa yang tidak diizinkan oleh orang tuanya mengikuti pembelajaran tatap muka. Bupati Brebes, Idza Priyanti mengatakan seluruh smp yang melaksanakan pembelajaran tatap muka telah siap dengan sarana prasarana protokol kesehatan.

 

Sejumlah siswa mengaku senang dengan dibukanya pembelajaran tatap muka. Karena, materi pelajaran lebih mudah ditangkap dibanding dengan pembelajaran daring siswa tidak bisa berinteraksi langsung dengan guru yang mengajar.

 

Pembelajaran tatap muka ini dibuka menyusul surat edaran dinas pendidikan Kabupaten Tegal. Meski demikian pihak sekolah tidak mewajibkan seluruh siswanya untuk mengikuti PTM. 

 

Berdasarkan kesepakatan seluruh orang tua murid dari jumlah 879 siswa, 94 empat persen telah sepakat anaknya boleh mengikuti PTM, sisanya tetap belajar lewat daring, dipandu guru secara online. Jam belajar yang diterapkan masih sama seperti saat dilakukan simulasi PTM yakni sekitar empat jam.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x