Kompas TV regional berita daerah

Pemprov Kalbar akan Menata Taman Makam Pahlawan menjadi Taman Wisata Sejarah

Kompas.tv - 27 Januari 2021, 10:38 WIB
Penulis : KompasTV Pontianak

KUBU RAYA, KOMPAS.TV - Melihat kondisi Makam Pahlawan Dharma Patria Jaya, Kubu Raya, sekilas akan tertangkap kesan gelap dan kurang tertata. Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat pun berencana akan menata taman makam pahlawan ini, menjadi taman wisata sejarah, selain Makam Juang Mandor.

Baca Juga: Menyambut Hari Jadi Pemprov Kalbar, Gubernur & Jajaran Berziarah ke Makam Pahlawan

Sehingga, para generasi muda khususnya pelajar, dapat mengenal para pahlawan yang ada di makam pahlawan tersebut. Rencana penataan disampaikan oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalbar, Windy Prihastari.

Ia berharap, taman makam pahlawan bisa menjadi wisata sejarah yang bermanfaat bagi generasi muda. Proses penataan akan berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Bupati Kubu Raya, Sujiwo menyatakan, siap untuk membantu pemerintah provinsi dalam penganggaran, guna mendukung penataan makam pahlawan yang letaknya berada di wilayah Kabupaten Kubu Raya.

Taman makam pahlawan diharapkan menjadi destinasi wisata yang edukatif, sehingga pengunjungnya dapat memperoleh tambahan informasi terkait sejarah di Kalimantan Barat.

Simak informasi lain dari Kabupaten Kubu Raya dan Kalimantan Barat di kanal YouTube KompasTV Pontianak.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x