Kompas TV olahraga badminton

Sudah Mulai! Link Live Streaming Tim Bulu Tangkis Putri Indonesia vs China di Asian Games 2022

Kompas.tv - 29 September 2023, 10:07 WIB
sudah-mulai-link-live-streaming-tim-bulu-tangkis-putri-indonesia-vs-china-di-asian-games-2022
Penampilan Gregoria Mariska Tunjung di Korea Open 2023, Rabu (19/7/2023). (Sumber: PBSI)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Edy A. Putra

HANGZHOU, KOMPAS.TV - Tim bulu tangkis putri Indonesia sedang berlaga di perempat final nomor beregu Asian Games 2022 melawan China di Stadion Bingjiang Gymansium, Hangzhou, China, Jumat (29/9/2023).

Pertandingan telah dimulai pukul 08.00 WIB. Link live streaming tim bulu tangkis putri Indonesia vs China disertakan di akhir artikel ini.

Baca Juga: Otodidak Latihan Skateboard, Sanggoe Darma Kaget Bisa Kalahkan Peringkat 3 Dunia asal Jepang

Gregoria Mariska Tunjung yang turun sebagai tunggal putri pertama, menghadapi Chen Yufei. Sayangnya, Gregoria harus mengakui kemenangan Chen lewat pertandingan dua gim yang berakhir dengan skor 14-21 dan 12-21.

Pertandingan kedua mempertemukan ganda putri Apriyani Rahayu/ Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Pada partai ketiga, tunggal Indonesia, Putri Kusuma Wardani, akan melawan He Bing Jao.

Baca Juga: Jadwal Atlet Indonesia di Asian Games 2022 Hari Ini: Tim Bulu Tangkis Tampil Perdana

Sedangkan laga keempat mempertemukan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dengan Zheng Yu/Zhang Shu Xian.

Pada pertandingan terakhir, Ester Nurumi Tri Wardoyo akan menghadapi Han Yue.

Setelah tim bulu tangkis putri, tim putra juga akan berlaga di perempat final nomor beregu melawan Korea Selatan pada pukul 16.00 WIB.

Link Live Streaming Tim Bulu Tangkis Putri Indonesia vs China

Berikut link live streaming tim bulu tangkis Indonesia vs China di perempat final nomor beregu Asian Games 2022.

KLIK DI SINI


 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x