Kompas TV olahraga sepak bola

Diduga Rasis ke Pemain Kulit Hitam dan Anti-Muslim, Christophe Galtier Ditahan untuk Pemeriksaan

Kompas.tv - 30 Juni 2023, 20:14 WIB
diduga-rasis-ke-pemain-kulit-hitam-dan-anti-muslim-christophe-galtier-ditahan-untuk-pemeriksaan
Foto arsip. Pelatih kepala PSG, Christophe Galtier, masuk ke lapangan sebelum pertandingan sepak bola Liga Satu Prancis melawan Lens di stadion Parc des Princes di Paris, Prancis, Sabtu, 15 April 2023. Galtier ditahan bersama putranya, John Valovic-Galtier, atas tuduhan rasisme di bekas klubnya, menurut seorang pejabat kehakiman pada Jumat, 30 Juni 2023. (Sumber: AP Photo/Michel Euler, file)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Edy A. Putra

NICE, KOMPAS.TV - Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Christophe Galtier, dan putranya ditahan terkait penyelidikan kasus dugaan rasisme saat ia masih melatih di Nice.

"Galtier dan putranya, John Valovic-Galtier, ditahan untuk diinterogasi pada Jumat pagi," kata jaksa Nice, Xavier Bonhomme, kepada The Associated Press, Jumat (30/6/2023).

Sebelumnya, Galtier yang disebut bakal segera dipecat PSG membantah tuduhan tersebut saat skandal ini muncul pada awal tahun ini.

Dia menolak disebut membuat komentar rasis dan anti-muslim saat menangani klub Ligue 1 Prancis, Nice.

Atas tuduhan ini, Galtier mengaku merasa terluka "pada tingkat terdalam" dari kemanusiaannya dan telah mengambil tindakan hukum.

Kepala komunikasi PSG, Julien Maynard, mengatakan "tuduhan serius" telah dibuat terhadap Galtier dan klub mendukung segala proses sepenuhnya.

Baca Juga: Soal Mbappe Ingin Pergi dari PSG, Manajer Christophe Galtier Tegas: Itu Hanya Rumor

Kasus ini mencuat saat RMC Sport dan media Prancis lainnya menerbitkan laporan yang mengutip bocoran email dari mantan direktur sepak bola Nice, Julien Fournier, kepada pemilik klub.

Fournier kala itu mengungkapkan, Galtier mengatakan terlalu banyak pemain kulit hitam dan muslim dalam skuad.

"Anda telah membangun tim sampah. Hanya ada orang kulit hitam dan setengah dari tim pergi ke masjid pada hari Jumat," kata Galtier dalam dugaan email yang bocor tersebut.

Galtier musim lalu berhasil membawa PSG menjadi juara Ligue 1. Akan tetapi, pelatih berusia 56 tahun itu gagal di Liga Champions.

Kylian Mbappe dan kawan-kawan kandas di babak 16 besar di tangan raksasa Jerman, Bayern Munich.

Sekarang posisi Galtier sedang tidak aman usai PSG dilaporkan telah mengadakan pembicaraan dengan Luis Enrique untuk menggantikannya di musim depan. 

Baca Juga: Lionel Messi Bikin PSG Meradang, Gegara Ajak Kylian Mbappe Gabung Barcelona


 



Sumber : Associated Press


BERITA LAINNYA



Close Ads x