Kompas TV olahraga sepak bola

Ancelotti Idamkan Real Madrid vs AC Milan di Final Liga Champions 2022-23

Kompas.tv - 16 Maret 2023, 15:18 WIB
ancelotti-idamkan-real-madrid-vs-ac-milan-di-final-liga-champions-2022-23
Carlo Ancelotti menyebut Real Madrid masih dalam liburan saat dikalahkan Getafe 1-0 di laga lanjutan La Liga, Minggu (2/1/2022). (Sumber: Real Madrid)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Purwanto

MADRID, KOMPAS.TV - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti mengidamkan dapat berjumpa mantan timnya, AC Milan di babak final Liga Champions 2022-23. 

Ancelotti kembali sukses membawa Real Madrid ke babak perempat final Liga Champions 2022-23 usai dua kali mengalahkan Liverpool. Los Blancos ke 8 besar berkat keunggulan skor agregat 6-2. 

Sementara itu, AC Milan lolos ke perempat final untuk pertama kalinya sejak musim 2011-12 setelah membekuk wakil Inggris Tottenham Hotspur. Rossoneri menang dengan agregat 1-0. 

Baca Juga: Daftar Lengkap Tim yang Lolos 8 Besar Liga Champions 2022-2023: Italia 3, Inggris 2

Baik AC Milan dan Real Madrid memiliki kans untuk berjumpa di perempat final. Tetapi, mereka bisa saja berjumpa enam tim lainnya; Chelsea, Bayern Munchen, Napoli, Inter Milan, Manchester City, dan Benfica. 

Meski demikian, Ancelotti berharap Real Madrid akan bertemu AC Milan di babak final saja. 

“Sejujurnya, ideal bagi kami untuk bertemu Milan di Final di Istanbul, tetapi jalan masih panjang,” kata Ancelotti, Rabu (15/3) dikutip dari Football Italia.

Partai final Liga Champions 2022-23 nantinya akan berlangsung di Stadion Olimpiade Atarurk, Istanbul, Turki. 

Di stadion tersebut, Ancelotti memiliki kenangan buruk saat masih menukangi AC Milan. 

Rossoneri arahan Ancelotti kalah adu penalti dari Liverpool di final edisi 2004-05, meskipun sempat unggul 3-0 pada babak pertama. Pertandingan legendaris tersebut dijuluki sebagai Miracle of Istanbul atau keajaiban Istanbul. 

Baca Juga: Cetak Lima Gol ke Gawang RB Leipzig, Haaland: Saya di Man City untuk Memenangkan Liga Champions

Terlepas dari itu, Ancelotti merasakan manisnya kesuksesan menjadi pelatih AC Milan maupun Real Madrid. Ia menjadi pelatih tersukses di sejarah Liga Champions dengan raihan 4 gelar. 

Dua gelar diraih bersama Rossoneri (2002-2003, 2006-2007), sisanya bersama Los Blancos (2013-14, 2021-22). 

 



Sumber : Kompas TV/Football Italia


BERITA LAINNYA



Close Ads x