Kompas TV olahraga kompas sport

Persib vs Madura United, Pelatih Tim Tamu Tak Terlena Euforia Pekan Perdana

Kompas.tv - 30 Juli 2022, 08:05 WIB
persib-vs-madura-united-pelatih-tim-tamu-tak-terlena-euforia-pekan-perdana
Pelatih Madura United, Fabio Lefundes. (Sumber: Kompas.com/Adil Nursalam)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Gading Persada

BANDUNG, KOMPAS.TV - Pelatih Madura United asal Brasil, Fabio Lefundes meminta anak asuhnya fokus menghadapi lawan pekan kedua Liga 1 2022-23, Persib Bandung dan melupakan euforia pekan perdana. 

Duel Persib vs Madura United sendiri akan bertempat di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (30/7/2022) mulai pukul 15.30 WIB. 

Seperti diketahui, Madura United bertandang ke Bandung dengan modal meyakinkan. 

Anak asuh Lefundes sukses memenangkan laga pekan perdana kontra Barito Putera dengan skor menakjubkan, 8-0. 

Baca Juga: Liga 1 Musim 2022-2023: Jelang Lawan Madura United, Pemain Persib Banyak yang Absen

Namun, dirinya sadar bermain tandang tidak akan mudah. Terlebih, lawan mereka adalah Persib Bandung yang banyak diisi para pemain bintang. 

Juru taktik bernama lengkap Fabio Araujo Lefundes meminta Rendy Oscario dan kolega untuk bekerja lebih keras. 

"Persib Bandung itu tim kuat, baik individu maupun kualitas tim. Persib punya pelatih pengalaman dan tahu Liga Indonesia. Dia tahu bagaimana persiapan tim untuk main melawan kami," kata Fabio Lefundes, dikutip dari Kompas.com. 

“Saya tahu itu bagaimana susahnya main di sini (di kandang Persib), tetapi saya kasih tahu kepada pemain saya di mana pun main pasti susah dan harus kerja keras."

“Main di kandang atau di luar harus seperti itu. Kami tahu nanti pasti stadion penuh dengan penonton Persib Bandung,” tutur Lefundes. 

Baca Juga: Hasil Liga 1: Kalahkan Bali United Dua Gol Tanpa Balas, PSM Makassar Puncaki Klasemen Sementara

Menilik rekor pertemuan di kandang Persib, Madura United memiliki kans pulang dengan poin. 

Dari lima duel terakhir, baik Madura United dan Persib sama-sama mengantongi dua kemenangan. Bahkan, Madura mampu memetik 4 poin dari 3 kesempatan terakhir sebagai tim tandang. 

Terlebih, Maung Bandung diprediksi kehilangan sosok Henhen Herdiana. Pelatih Persib, Robert Alberts mengungkapkan bahwa Henhen sedang sakit. 

“Henhen tidak hadir karena sakit. Tadi malam dia merasa demam jadi kami harus menunggu dan memantau kondisi dari Henhen,” ungkap Robert, seperit laporan Kompas.com. 

 



Sumber : Kompas.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x