Kompas TV nasional sapa indonesia

Tolak Fasilitas dari Anak, Orangtua Bupati TTU Tetap Jualan di Pasar

Kompas.tv - 7 November 2019, 16:40 WIB

Direktorat Pembinaan Pendidikan Keluarga Kemendikbud memberikan penghargaan kepada kedua orangtua Bupati TTU Raymundus Sau Fernandes karena dianggap telah berhasil mengasuh anaknya hingga menjadi bupati. Kedua orangtua Raymundus, Yakobus Fernandes dan Margaretha Manhitu memilih bertani ketimbang hidup dalam kemewahan ala keluarga pejabat.

Walaupun sang anak sudah meminta mereka tinggal di kota tetapi tetap saja mereka ingin tinggal di rumah sederhananya di Desa Bijeli, Kecamatan Noemuti di Kabupten TTU. Alasannya keduanya tak ingin membebani Raymundus Sau Fernandes.

Di tempat tinggalnya Margareth dan suaminya biasa memetik dan memungut asam dari pohon yang ada di dekat rumahnya. Asam kering tersebut kemudian dikumpulkan dan dikupas sebelum dijual kepada pelanggan. Selain itu mereka juga mengelola sawah dan kebun serta menjual sayur hasil panennya di pasar. Dan terkadang dari hasil penjualannya itu mereka selalu membelikan buku sekolah untuk cucu-cucunya termasuk anak-anak Raymundus.

#OrangTuaBupatiTTU #TolakFasilitas #Kemendikbud



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x