Kompas TV nasional rumah pemilu

Hasil Hitung Cepat Litbang Kompas: Prabowo-Gibran Menguasai Banyak Provinsi

Kompas.tv - 14 Februari 2024, 16:43 WIB
hasil-hitung-cepat-litbang-kompas-prabowo-gibran-menguasai-banyak-provinsi
Pasangan calon presiden-wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menjangkau dan unggul di banyak provinsi berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count Litbang Kompas, Rabu (14/2/2024). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV – Pasangan calon presiden-wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menjangkau dan unggul di banyak provinsi.

Penjelasan itu disampaikan oleh  Pemimpin Redaksi Harian Kompas Sutta Dharmasaputra, dalam deklarasi hasil hitung cepat Litbang Kompas, Rabu (14/2/2024).

Ia menjelaskan, dalam melaksanakan hitung cepat Pemilu 2024, Litbang Kompas hanya bisa membagi dalam 12 gugus.

“Kalau dilihat dari berdasarkan data, kami memang hanya bisa membagi dalam 12 gugus ya, setiap gugus itu gabungan dari sejumlah provinsi,” tuturnya.

“Memang pasangan Prabowo-Gibran hampir menguasai di banyak provinsi. Basis-basis Prabowo-Gibran bisa menjangkau di banyak provinsi dan unggul di banyak provinsi,” tambah dia.

Hal itu, lanjut Sutta, menjadi pertanda yang sangat kuat bahwa sangat mungkin pasangan tersebut mendapatkan perolehan suara yang merata.

Baca Juga: Hitung Cepat Litbang Kompas: Prabowo-Gibran Unggul Satu Putaran!

“Oleh karena itu, ini menjadi pertanda yang sangat kuat bahwa sangat mungkin pasangan Prabowo-Gibran ini bisa mendapatkan perolehan suara merata di banyak provinsi, dan persyaratan setidaknya mendapatkan 20 persen suara di 20 provinsi itu bisa tercapai.”

“Tapi kami juga mengingatkan bahwa terkait hail ressmi rekapitulasi penghitungan suara, tetap kita harus menunggu keputusan resmi dari Komisi pemilihan Umum, yang akan dilakukan 20 Februari ini sampai nanti 21 Maret,” bebernya.

Sebelumnya, Sutta menjelaskan, berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count Litbang Kompas Pemilihan Presiden pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Pilpres diprediksi berlangsung satu putaran dengan kemenangan pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

“Berdasarkan hitung cepat yang dilakukan oleh Harian Kompas, dalam hal ini Litbang Kompas yang dilakukan di 2 ribu TPS sampel, memrediksi bahwa hingga saat ini data yang masuk sudah 55,6 persen,” tuturnya.

“Dan data tersebut sudah menunjukkan kestabilan,oleh karena itu kami menyimpulkan, memprediksi bahwa Pemilu Presiden 2024 akan berlangung satu putaran,” jelasnya.

Mengenai pasangan yang unggul berdasarkan hitung cepat tersebut, Sutta menegaskan bahwa pasangan Prabowo-Gibran yang unggul.

Baca Juga: Usai Pencoblosan: Prabowo Berenang di Hambalang, Ganjar-Mahfud Silaturahmi ke Megawati

“Siapa yang unggul berdasarkan data quick count Litbang Kompas? Yang unggul adalah pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.”

“Demikian pernyataan atau kesimpulan dari hasil quick count atau hitung cepat pemilu presiden 2024,” tambah Sutta.

Adapun Quick count atau hitung cepat yang dilaksanakan oleh Litbang Kompas dibiayai sepenuhnya oleh Kompas Gramedia, dengan jumlah TPS sampel sebanyak 2.000 dan margin error 1 persen.


 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x