Kompas TV nasional peristiwa

Maruli Simanjuntak Dilantik jadi KSAD, Wapres Tekankan Netralitas Jelang Pemilu 2024

Kompas.tv - 29 November 2023, 15:56 WIB
maruli-simanjuntak-dilantik-jadi-ksad-wapres-tekankan-netralitas-jelang-pemilu-2024
Wakil Presiden Maruf Amin (Sumber: BPMI - SETWAPRES via KOMPAS.id)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin menyampaikan harapannya terhadap Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak yang baru saja dilantik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), Rabu (29/11/2023).

Ma’ruf Amin mengatakan bahwa Maruli Simanjuntak memiliki pekerjaan utama untuk menjaga stabilitas nasional menjelang pemilihan umum (pemilu) 2024.

“KSAD tentu dalam rangka bersama-sama menjaga stabilitas, keutuhan. Jangan sampai Pemilu nanti ada gangguan-gangguan,” kata Ma’ruf di Kuching, Malaysia, Rabu.

Baca Juga: SAH! Maruli Simanjuntak Jabat Kepala Staf Angkatan Darat, Naik Pangkat jadi Jenderal TNI

Ia berharap, Maruli dapat membantu menjaga keamanan dalam negeri agar Pemilu 2024 bisa berjalan dengan baik, lancar, dan damai.

Ma’ruf Amin juga menegaskan bahwa Maruli harus bisa memastikan netralitas prajurit yang ada di bawahnya. Sebab, jika ada prajurit yang tidak netral, maka gangguan pemilu bisa terjadi.

“Saya minta sekali lagi, netralitas keamanan ini harus dijaga. Saya kira tugasnya itu, jangan sampai dianggap tidak netral, sebab itu bisa mengganggu situasi,” ujar Wapres.


Diberitakan Kompas.tv sebelumnya, Jokowi melantik Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letjen TNI Maruli Simanjuntak sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), menggantikan Jenderal Agus Subiyanto yang kini menjabat sebagai Panglima TNI.

Baca Juga: Profil Letnan Jenderal Maruli Simanjuntak, Kandidat Kuat Bakal Tempati Posisi KSAD

Pelantikan Maruli tertuang dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 103/TNI Tahun 2023 tentang pemberhentian dan pengangkatan Kepala Staf Angkatan Darat atau KSAD.

Dengan pelantikan itu, Maruli mendapatkan kenaikan pangkat satu tingkat menjadi Jenderal TNI, sebagaimana surat Keputusan Presiden nomor 104/TNI tahun 2023 tentang kenaikan pangkat dalam golongan perwira tinggi TNI.

 

 



Sumber : Antara


BERITA LAINNYA



Close Ads x