Kompas TV nasional rumah pemilu

Wapres Maruf Amin Minta Media Jaga Nalar Rasional Masyarakat Jelang Pemilu 2024

Kompas.tv - 12 September 2023, 08:49 WIB
wapres-maruf-amin-minta-media-jaga-nalar-rasional-masyarakat-jelang-pemilu-2024
Wakil Presiden RI Maruf Amin memberikan sambutan di acara Malam Puncak Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-12 Kompas TV di Golden Ballroom, The Sultan Hotel, Jalan Gatot Subroto, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (11/09/2023). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
Penulis : Nadia Intan Fajarlie | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin meminta media penyiaran untuk menjaga nalar rasional masyarakat jelang Pemilihan Umum (pemilu) 2024.

“Media mesti menjaga keadaban publik dan nalar rasional masyarakat menghadapi tahun politik 2024,” kata Ma'ruf Amin saat menghadiri acara Malam Puncak Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-12 Kompas TV di Golden Ballroom, The Sultan Hotel, Jl. Gatot Subroto, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (11/09/2023). 

Ia pun berpesan agar media penyiaran nasional menjadi pemberi informasi yang sehat serta melawan berita bohong (hoaks). Setidaknya ada empat pesan khusus Wapres untuk media nasional.

“Pertama, jadikan media penyiaran nasional sebagai corong informasi yang sehat untuk mendukung kemajuan bangsa dan negara, serta kesejahteraan masyarakat dalam kerangka demokrasi,” pintanya. 

Kedua, Wapres berpesan agar media penyiaran nasional terus menebarkan gagasan dan informasi yang benar dan akurat. 

“Lawan hoaks dengan tetap menjaga keterbukaan dan objektivitas sebagai perwujudan fungsi pers yang sehat,” tegasnya.

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024, Wapres Maruf Amin Dorong Media dan Parpol Jaga Kesejukan

Ketiga, ia meminta media penyiaran nasional untuk terus berinovasi dalam semua aspek. 

“Dalam era teknologi digital ini, media penyiaran nasional akan menghadapi persaingan yang semakin ketat. Sejalan dengan ini pula, pemerintah akan terus memperhatikan keberlanjutan industri media nasional dalam menghadapi disrupsi digital,” ungkapnya. 

Keempat, ia menekankan, pers harus terus menjalankan fungsinya sesuai amanat Undang-Undang Pers Nomor 40 Tahun 1999. 

“Pers harus berperan dalam memenuhi hak publik atas informasi bagi warga di pedalaman dan perbatasan, termasuk Papua, dengan memasok informasi-informasi yang memberdayakan dan mencerahkan,” pintanya. 

Senada, Direktur Utama Kompas TV Rikard Bagun, menyebut kesadaran berbangsa sangat fundamental untuk memperkuat sikap saling percaya, menghormati, menghargai dan bergotong royong serta bergandengan tangan untuk Indonesia yang berkeadilan, utamanya dalam menghadapi tahun politik 2024.

“Kompas TV ingin menggunakan momen peringatan HUT Ke-12 ini untuk mendorong pelaksananan Pemilu damai 2024, sebagai bangsa kita ditantang untuk melaksanakan pemilu serempak pertama secara damai, taruhannya tidak kecil bagi kepentingan masa depan bangsa,” ungkapnya.

Baca Juga: Hadiri HUT Ke-12 Kompas TV, Wapres Maruf Amin Beri 4 Pesan Khusus untuk Insan Pers Nasional

Menurut Rikard, dalam menghadapi pemilu tahun depan, tantangan terbesar media adalah mengedepankan kepentingan bangsa dalam berbagai perbedaan politik yang beragam.
 
“Sungguh tahun 2024 penting bagi pemilu tapi jauh lebih penting bagaimana menjaga persatuan untuk Indonesia damai, aman dan sejahtera,” tegasnya.

Dalam kesempatan ini, Wapres pun mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-12 untuk Kompas TV dan mengapresiasi konsistensinya dalam menyampaikan berbagai informasi kebijakan pemerintah secara kritis dan berimbang hingga sampai kepada masyarakat.  

“Teruslah menjadi media independen, transformatif, dan terpercaya dalam menghadirkan ragam pemberitaan dan rujukan informasi edukatif, berkualitas, juga menghibur bagi masyarakat Indonesia,” pungkasnya.

Dalam acara perayaan HUT ke-12 Kompas TV ini beberapa pejabat negara yang hadir di antaranya Presiden RI ke-5, Megawati Soekarnoputri, Wakil Presiden RI ke-10 dan 12 M. Jusuf Kalla, Wakil Presiden RI ke-11 Boediono, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, para Menteri Kabinet Indonesia Maju, serta para Duta Besar negara sahabat.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x