Kompas TV nasional berita kompas tv

Pasien DBD Terus Bertambah di Sumba Timur, 7 Orang Meninggal

Kompas.tv - 3 Februari 2019, 14:20 WIB
Penulis : Desy Hartini | Editor : Sadryna Evanalia

Pasien demam berdarah di Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur, terus bertambah. Di Sumba Timur, pemerintah setempat telah menetapkan kejadian luar biasa demam berdarah.

Berdasarkan data dari tiga rumah sakit yang menjadi rujukan pasien DBD, saat ini terdapat 206 penderita demam berdarah. Sementara, sejak Desember hingga Januari 2019, sebanyak tujuh orang meninggal akibat demam berdarah.

Mengantisipasi makin meluasnya demam berdarah, Pemerintah Kabupaten Sumba Timur saat ini terus mengupayakan pencegahan demam berdarah di antaranya dengan melakukan pengasapan atau foging.




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x