Kompas TV nasional sapa indonesia

Bhayangkari Pecahkan Rekor Menyelam Massal Dunia

Kompas.tv - 17 Agustus 2018, 16:20 WIB

Dalam rangka hari ulang tahun ke 73 Republik Indonesia penyelam perempuan dari Bhayangkari, Organisasi Persatuan Istri Anggota Polisi melaksanakan sejumlah rangkaian kegiatan upacara bendera di bawah laut. Pelaksanaannya dilakukan di sejumlah laut Indonesia yang terbentang mulai dari Pulau Weh di Sabang, Aceh hingga Teluk Cendrawasih dan Raja Ampat, Papua Barat.

Para anggota Bhayangkari yang bertugas di masing masing wilayah berpartisipasi menyelam sambil menikmati keindahan bawah laut Indonesia yang begitu indah. Termasuk di antaranya ketua Umum Bhayangkari, Tri Suswati Karnavian yang turut menggagas ide dalam pemecahan rekor menyelam massal dunia.

Kegiatan penyelaman dan upacara bawah laut rutin dilakukan setiap tahun sebagai bentuk cinta terhadap tanah air negeri bahari.




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x