Kompas TV nasional update

BMKG Keluarkan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem Selasa 8 Februari, 32 Wilayah Terdampak

Kompas.tv - 8 Februari 2022, 05:00 WIB
bmkg-keluarkan-peringatan-dini-cuaca-ekstrem-selasa-8-februari-32-wilayah-terdampak
Ilustrasi hujan petir (Sumber: The West Australian via tribunnews)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengumumkan peringatan dini cuaca ekstrem untuk Selasa (8/2/2022).

Sebanyak 32 wilayah di Indonesia dikabarkan terdampak pengaruh cuaca ekstrem ini.

Cuaca ekstrem berupa hujan lebat disertai kilat atau petir serta angin kencang dilaporkan akan melanda wilayah tersebut.

BMKG mengonfirmasi adanya bibit siklon tropis 93S yang terpantau di Samudera Hindia tepatnya sebelah selatan barat daya Banten.

Baca Juga: Masih Embuskan Gumpalan Asap Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Waspadai Erupsi Gunung Anak Krakatau!

Bibit siklon tersebut membentuk daerah pertemuan dan perlambatan kecepatan angin (konvergensi) yang terpantau memanjang di Samudra Hindia selatan Banten-Jawa Barat.

Selain itu terdapat peningkatan kecepatan angin (low level jet) yang terinduksi akibat bibit siklon tropis tersebut yang terpantau di Samudra Hindia barat Bengkulu hingga selatan Jawa Barat.

Daerah konvergensi juga terpantau memanjang di perairan utara Aceh, dari Laut Natuna hingga Selat Karimata bagian utara. 

Baca Juga: 142.000 Warga Eropa Tewas Akibat Cuaca Ekstrem dalam 40 Tahun Terakhir

Selanjutnya dari Laut Jawa bagian Tengah hingga Jawa Timur, di Laut Sulawesi, dari Selat Makassar bagian tengah hingga Sulawesi Selatan, dan Laut Maluku.

Untuk lebih rincinya, berikut ini daftar wilayah yang diberi peringatan dini cuaca ekstrem, Selasa 8 Februari 2022 oleh BMKG:

  • Aceh
  • Sumatera Utara
  • Riau
  • Kep. Riau
  • Bengkulu
  • Jambi
  • Sumatera Selatan
  • Kep. Bangka Belitung
  • Lampung
  • Banten
  • Jawa Barat
  • DKI Jakarta

Baca Juga: Gunung Anak Krakatau Relatif Tenang Usai Alami Erupsi

  • Jawa Tengah
  • Yogyakarta
  • Jawa Timur
  • Nusa Tenggara Barat
  • Nusa Tenggara Timur
  • Kalimantan Barat
  • Kalimantan Tengah
  • Kalimantan Utara
  • Kalimantan Timur
  • Kalimantan Selatan
  • Sulawesi Utara
  • Gorontalo
  • Sulawesi Tengah
  • Sulawesi Barat
  • Sulawesi Selatan
  • Sulawesi Tenggara
  • Maluku Utara
  • Maluku
  • Papua Barat
  • Papua

Sementara itu terdapat 1 wilayah berpotensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang pada Selasa (8/2/2022)

  • Bali


Sumber : BMKG


BERITA LAINNYA



Close Ads x