Kompas TV nasional agama

Guru Besar UIN Surabaya Sebut Fenomena Oki Setiana Dewi Sedang Menggejala, Ada Apa?

Kompas.tv - 5 Februari 2022, 18:32 WIB
guru-besar-uin-surabaya-sebut-fenomena-oki-setiana-dewi-sedang-menggejala-ada-apa
Oki Setiana Dewi adalah sebuah fenomena, kata Guru Besar UIN Surabaya Prof. Ahmad Zainul Hamdi, apa maksudnya? (Sumber: Instagram)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Fadhilah

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ahmad Zainul Hamdi, Guru Besar Universitas Islam Negeri (UIN) Surabaya rumpun ilmu agama memberikan komentar terkait viralnya pernyataan Oki Setiana Dewi yang diduga membolehkan Kekekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).

Menurut Hamdi, Oki Setiana Dewi adalah sebuah fenomena muslim urban.

Sebuah fenomena yang jika dilihat dalam perspektif lebih luas adalah tempat pertarungan ruang dakwah, serta perebutan ruang publik.

Lebih lanjut, Hamdi memaparkan, fenomena Oki Setiana Dewi sebagai selebritis sekaligus ustazah sebetulnya sedang menggejala belakangan, khususnya di kalangan muslim di Indonesia.

“Ia publik figure dan dikenal media, lantas bertranformasi jadi ustazah tanpa dibarengi dengan kapasitas keagamaan yang mumpuni,” paparnya saat dihubungi KOMPAS TV, Sabtu (5/2/2022).

Baca Juga: Soal Ceramah Oki Setiana Dewi, Komisi IX DPR RI: Harus Bedakan Aib dan KDRT

Meski begitu, kata pria yang juga aktif di Jaringan GUSDURian tersebut, Oki Setiana Dewi sebagai fenomena sosial dalam masyarakat ada nilai plus serta minusnya.

“Ada plus minusnya. Plusnya adalah dakwah islam itu kian semarak. Minusnya, karena ini terkait dengan kapasitas keilmuan, sayangnya minim. Maka, apa yang dikatakan tidak mencerminkan ajaran agama itu,” pandanganya.

Lantas ia menyebut, dalam sudut pandang keilmuan, Oki Setiana Dewi lebih layak disebut sebagai seorang tilmidzah atau murid sebelum bertransformasi jadi ustazah.

Ia juga menilai, publik harusnya layak mendapatkan berbagai alternatif ustazah yang memiliki ilmu terkait agama yang bagus.

“Sayangnya, figure yang punya kapasitas keilmuan justru sulit naik, karena memang ini soal keterkenalan dan juga media yang mempengaruhi. Ini jadi PR bersama,” katanya.

Terkait Oki Setiana Dewi yang akhirnya minta maaf secara terbuka dan mengaku kesalahannya, Hamdi mengajak publik untuk memaafkan sosoknya.

“Dia harus dimaafkan, tapi ini bisa jadi pelajaran. Oki harus belajar lebih dalam lagi biar gelar Ustazah yang disandingkan ke dirinya bisa terus bermanfaat,” tutupnya.

Baca Juga: Kronologi Oki Setiana Dewi Dihujat gegara Ceramahnya Dinilai Menormalisasi KDRT, Kini Minta Maaf

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x