Kompas TV nasional kesehatan

Setelah 1 Bulan Sembuh dari Covid-19, Kenapa Saya Keringat Dingin Saat Berolahraga Seperti Dulu?

Kompas.tv - 15 Desember 2021, 14:07 WIB
Penulis : Shinta Milenia

KOMPAS.TV - Infeksi virus korona ini bisa memengaruhi kesehatan tubuh secara keseluruhan, karena tak hanya menyerang organ paru-paru, tetapi juga organ jantung, hati, dan pencernaan.

Meskipun telah dinyatakan negatif dari virus corona, banyak penyintas yang masih merasakan gejala lanjutan, atau yang dikenal sebagai long covid.

Hingga saat ini, belum ada satu pengobatan khusus yang dapat membantu memulihkan gejala long covid tersebut.

Namun kita bisa meminimalisir gejala yang muncul, salah satunya dengan beristirahat yang cukup dan berolahraga.

Berikut adalah pertanyaan dari salah satu penyintas covid-19,

Baca Juga: Ayo Sehat - Menjaga Rumah Tetap Bersih dan Sehat di Tengah Pandemi

@Farhanhabibie234: “Sebelum kena korona saya sering olahraga dengan intensitas berat. Sekarang sudah sebulan dinyatakan sembuh, kemarin saya putuskan untuk olahraga seperti biasa, tapi langsung keringet dingin dan pandangan kabur. Butuh waktu berapa lama nih dok dupaya balik normal?.”

Menanggapi pertanyaan tersebut, Dokter Spesialis Kedokteran Olahraga, Andhika Raspati mengatakan memang gejala pada seseorang beda-beda, ada yang 1 bulan, 3 bulan, bahkan 6 bulan lebih masih merasakan sisa gejala covid-19.

Disarankan, jika memang sudah sering olahraga intensitas berat, mungkin untuk awal memulai olahraga kembali jangan disamakan dosisnya dengan yang dulu.

Karena tubuh seseorang akan berubah ketika sudah pernah kena covid-19.

Artinya, olahraga bisa dimulai dengan intensitas rendah seperti berjalan kaki, atau bersepeda.

Lambat laun nanti tubuh akan kembali normal seperti sedia kala.

Baca Juga: 6 Bahan Makanan yang Menyebabkan Inflamasi atau Peradangan



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x