Kompas TV nasional peristiwa

Menhub: 17 Juta Orang Pilih Mudik Meski Dilarang

Kamis, 22 April 2021 | 23:53 WIB
Penulis : Christandi Dimas

KOMPAS.TV - Polri mengatakan akan mengawasi pergerakan warga yang nekat mudik sebelum tanggal 6 Mei 2021. Kapolri juga mengatakan akan menindak tegas travel gelap yang nekat membawa pemudik.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi juga mengatakan ada 17 juta orang memilih tetap mudik tahun 2021 ini. Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, dan Yogyakarta jadi tujuan pemudik terbesar tahun ini.

Sementara itu Pengamat Kebijakan Publik Universitas Trisakti, Trubus Rahardiansyah, menilai rendahnya tingkat kerja sama pusat dan daerah jadi kelemahan pencegahan mudik tahun 2021 ini.

Pelarangan mudik kembali dipilih pemerintah untuk mencegah lonjakan penularan corona, sesuai evaluasi lonjakan kasus positif harian di masa liburan tahun 2020 lalu.

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.



Sumber : Kompas TV

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.


BERITA LAINNYA


News or Hoax

Banjir Dahsyat Di Libya | NEWS OR HOAX

Rabu, 27 September 2023 | 14:32 WIB
Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.