Kompas TV nasional agama

Raja Arab Saudi Bagikan 15 Ton Kurma untuk Program Buka Puasa di Indonesia

Kompas.tv - 16 April 2021, 11:03 WIB
raja-arab-saudi-bagikan-15-ton-kurma-untuk-program-buka-puasa-di-indonesia

Kemenag mengapresiasi program buka puasa Ramadan 1442 H Raja Saudi Arabia Salman bin Abdulaziz Al Saud di Indonesia pada Kamis (15/4/2021)

(Sumber: Bimas Islam Kemenag)

Penulis : Dian Nita | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Raja Saudi Arabia, Salman bin Abdulaziz Al Saud telah meluncurkan program buka puasa Ramadan 1442 H.

Peluncuran program puasa tersebut dilakukan di kantor Atase Agama Kedutaan Besar Arab Saudi, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (15/04/2021).

Dilansir dari laman Bimas Islam Kemenag, peresmian acara diwakili oleh Dirjen Bimas Islam Kamaruddin Amin bersama Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia Esam Abid Altaghfi.

"Jadi program ini dari Kementerian Agama Arab Saudi yang disalurkan melalui Atase Agama Kedubes Arab Saudi di Indonesia," ungkapnya.

Baca Juga: Capaian Zakat-Wakaf Masih Minim, Kemenag DIY Bersama SEZWa Giatkan Edukasi Publik

Program tersebut bertujuan sebagai bentuk kerjasama dan perhatian pemerintah Arab Saudi kepada masyarakat Indonesia.

“Kami tentu bersyukur kepada pemerintah Arab Saudi, salah satu bentuk kerjasama dan perhatian saudi terhadap umat Islam Indonesia terutama di bulan Ramadan,” kata Kamaruddin.

Baca Juga: Satgas Covid-19 : Pada Prinsipnya Semua Vaksin Harus Dapat Izin BPOM

Melalui program itu, Raja Salman akan menghibahkan 15 ton kurma, 3.000 paket sembako dan 10.000 paket buka puasa yang akan dibagikan kepada masyarakat Indonesia.

Nantinya, bantuan akan dibagikan ke masyarakat melalui organisasi kemasyarakatan (ormas) Islam, masjid, dan pesantren yang sudah ditentukan oleh Atase Agama.




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x