Kompas TV internasional kompas dunia

SBY dan Jokowi Sampaikan Belasungkawa untuk Eks PM Jepang Shinzo Abe yang Tewas Ditembak

Kompas.tv - 8 Juli 2022, 20:54 WIB
sby-dan-jokowi-sampaikan-belasungkawa-untuk-eks-pm-jepang-shinzo-abe-yang-tewas-ditembak
Presiden RI saat ini, Joko Widodo dan presiden keenam Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, Jumat (8/7/2022). (Sumber: Tribunnews)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dua presiden Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono dan Joko Widodo mengirimkan ucapan belasungkawa untuk mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe yang berpulang. 

Shinzo Abe dinyatakan meninggal dunia pukul 17.00 waktu setempat usai menjadi sasaran penembakan di dekat Stasiun Yamatosaidaiji, Kota Nara, Prefektur Nara, Jumat (8/7/2022), sekitar pukul 11.00 waktu setempat.

Atas kabar duka tersebut, Presiden keenam Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono pun mengucapkan turut berbelasungkawa melalui akun Twitter-nya, @SBYudhoyono.

"Saya sangat sedih mendengar tentang meninggalnya teman baik saya, mantan PM Jepang Shinzo Abe. Turut berdukacita yang sedalam-dalamnya dan doa yang tulus untuk Ibu Akie Abe (sahabat mendiang Ani Yudhoyono) dan keluarga di saat duka ini. Semoga Tuhan memberikan kekuatan untuknya dan keluarga," cuit SBY. 


Lebih lanjut, SBY juga mengutuk tragedi penembakan tersebut dan berharap keadilan bisa ditegakkan untuk keluarga Shinzo Abe. 

"Shinzo Abe adalah pemimpin besar Jepang dan dunia. Selama menjabat, kami bekerja sama erat dalam hubungan bilateral antara Indonesia dan Jepang dan isu-isu ekonomi global, perubahan iklim, geopolitik, demokrasi, dan hak asasi manusia," lanjut SBY. 

"Tidak ada tempat untuk tindakan kekerasan dalam bentuk apapun. Jepang adalah negara yang menegakkan supremasi hukum. Saya yakin kejadian ini akan segera terungkap dan membawa keadilan bagi keluarga," pungkasnya. 

Baca Juga: Mantan PM Jepang Shinzo Abe Tewas Ditembak, Indonesia Sampaikan Belasungkawa

Ucapan belasungkawa juga datang dari Presiden RI saat ini, Joko Widodo. 

Melalui akun Instagram-nya @jokowi, Presiden ketujuh Indonesia itu menuliskan: "Izinkan saya untuk menyampaikan belasungkawa terdalam kami atas kematian tragis mantan PM Jepang Shinzo Abe."

"Kontribusi beliau dalam memperkuat kerja sama RI-Jepang akan selalu kami kenang. Semoga keluarga PM Abe dan masyarakat Jepang diberikan kekuatan di masa sulit ini," ucap Jokowi. 

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Joko Widodo (@jokowi)

Seperti yang diberitakan sebelumya, Shinzo Abe meninggal dalam peristiwa penembakan di dekat Stasiun Yamatosaidaiji, Kota Nara, Prefektur Nara, Jumat (8/7), sekitar pukul 11.00 waktu setempat.

Shinzo Abe ditembak saat sedang berpidato dan mendapat luka di bagian leher dan perut yang membuatnya dalam kondisi kritis. 

Pada pukul 17.00, Shinzo Abe dinyatakan meninggal dunia oleh Kepala Rumah Sakit Nara Medical University Hospital Prof. Fukushima.

Pelaku sendiri telah diidentifikasi sebagai Yamagami Tetsuya, 41 tahun, yang merupakan penduduk Nara. 

Tetsuya dilaporkan memang berniat membunuh Abe karena merasa tak puas dengan sosok yang menjabat sebagai PM Jepang terlama itu. 

Baca Juga: Pelaku Penembak Abe Ternyata Eks Bela Diri Marinir Jepang, Diduga Motif Kebencian!

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x