Kompas TV internasional kompas dunia

Atraksi Tukar Pilot di Udara Berakhir Kecelakaan, Satu Pesawat Tak Terkendali dan Jatuh

Kompas.tv - 27 April 2022, 07:35 WIB
atraksi-tukar-pilot-di-udara-berakhir-kecelakaan-satu-pesawat-tak-terkendali-dan-jatuh
Tangkapan layar dari pesawat yang menukik ke bawah usai pilot gagal melakukan atraksi pertukaran kendali di udara, Minggu (24/4/2022) sore di Arizona. (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Iman Firdaus

ARIZONA, KOMPAS.TV - Aksi akrobat pertukaran pilot di udara berujung kecelakaan setelah salah satu pesawat kehilangan kendali dan menukik sebelum jatuh ke tanah, Minggu (24/4/2022) di Arizona, Amerika Serikat.

Rencananya penerjun Luke Aikins dan Andy Farrington akan melompat dari pesawat masing-masing ketika berada di udara dan meninggalkannya tanpa awak. Mereka nantinya akan bertukar kendaraan di udara.

Namun, salah satu pesawat Cessna 182 yang terbang dengan jalur pararel dengan moncong menukik untuk memudahkan pilot melompat keluar malah terjun dengan tak terkendali. Pesawat tersebut diketahui yang dikendarai oleh Farrington.

"Pesawat biru di luar kendali!" teriak seseorang dalam acara tersebut.

Baca Juga: Peringatan HUT ke-76 TNI AU di Yogyakarta Dimeriahkan Atraksi Pesawat Tempur

Beruntung Aikins yang sudah melompat di udara berhasil menyelesaikan aksinya dengan kembali ke pesawatnya. Namun, Farrington mengkatifkan terjun payungnya agar bisa kembali di darat dengan aman.

Aikins mengungkapkan Farrington berhasil tenang dalam kondisi tersebut dan sempat berbicara dengannya ketika terjun bebas.

“Andy baik-baik saja, saya bisa mendengarnya berbicara dengan saya saat terjun bebas,” kata Aikins setelah mendarat dengan selamat.

Meski upaya mereka sebagai pilot pertama yang melakukan tukar pesawat di udara gagal, tetapi Aikins dan Farrington bebas dari cedera. Duo ini pun tak berkecil hati dan tetap mempersiapkan diri untuk aksi tersebut.

"Semua perhitungan cocok dan semuanya seperti itu," kata Farrington dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Sejumlah Atraksi Aero Sport Meriahkan HUT FASI ke-50

 



Sumber : Kompas.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x