Kompas TV internasional kompas dunia

Seorang Pria Diselamatkan Setelah Terperangkap Selama Dua Hari di Gua Terdalam di Inggris

Kompas.tv - 10 November 2021, 05:21 WIB
seorang-pria-diselamatkan-setelah-terperangkap-selama-dua-hari-di-gua-terdalam-di-inggris
Tim penyelamat mengeluarkan seorang penjelajah yang terperangkap di gua selama dua hari dan memasukkannya ke dalam ambulan untuk mendapat pertolongan di Wales, Inggris, Senin, 8 November 2021. (Sumber: Associated Press)
Penulis : Tussie Ayu | Editor : Gading Persada

LONDON, KOMPAS.TV — Tim penyelamat yang terdiri dari 240 orang, berhasil menyelamatkan seorang penjelajah gua yang jatuh ke dalam salah satu lubang terdalam di dalam gua di Inggris. Tim penyelamat bekerja secara bergiliran selama lebih dari dua hari untuk menyelamatkan pria tersebut.

Ratusan orang yang tergabung dalam tim penyelamat membentuk rantai manusia untuk mengeluarkan sang penjelajah dari gua. Mereka kemudian membawa pria berusia 40 tahun tersebut dengan tandu ke pintu Ogof Ffynnon Ddu, yang juga dikenal sebagai Gua Mata Air Hitam, 54 jam setelah dia jatuh.

Baca Juga: Dramatis, Penyelamatan Pemancing Terjebak Arus Banjir

“Penjelajah gua itu sangat tidak beruntung di sini. Dia seorang penjelajah gua yang berpengalaman dan sehat. Namun dia meletakkan kakinya di tempat yang salah,'' kata Peter Francis, juru bicara Tim Penyelamat Gua South and Mid Wales, seperti dikutip dari The Associated Press

Pada Selasa (9/11/2021), petugas penghubung layanan darurat Gary Evans mengatakan pria itu baik-baik saja. Namun dia mengalami patah rahang, kaki dan cedera tulang belakang, tetapi kondisinya tidak mengancam jiwa.

Baca Juga: Detik-Detik Penyelamatan 4 Orang dari Kapal Pesiar yang Kandas di Virgin Island AS

Gua tersebut terletak di pegunungan Brecon Beacons di Wales selatan dan dekat dengan bekas desa penambangan Penwyllt. Gua ini berkedalaman 300 meter, sehingga menjadikannya sebagai salah satu gua terdalam di Inggris. Gua ini juga termasuk yang terpanjang di Inggris, yang  membentang lebih dari 48 kilometer.
 



Sumber : Associated Press


BERITA LAINNYA



Close Ads x