Kompas TV ekonomi perbankan

Cara Buka Rekening BNI Online lewat HP tanpa Harus ke Bank

Kompas.tv - 11 Mei 2023, 07:20 WIB
cara-buka-rekening-bni-online-lewat-hp-tanpa-harus-ke-bank
Membuat rekening baru BNI dapat dilakukan secara mudah lewat HP. (Sumber: Humas BNI Kantor Cabang Makassar)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sekarang segalanya tersedia secara online, begitu pun dengan pelayanan yang diberikan oleh Bank Negara Indonesia alias BNI demi memberikan kemudahan kepada para nasabahnya. 

Bank yang cukup populer dan menjadi salah satu layanan perbankan yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia ini menyediakan layanan pembukaan rekening secara online

Sehingga Anda tidak perlu datang ke kantor cabang BNI untuk membuka rekening, cukup dari rumah menggunakan perangkat ponsel.

Baca Juga: Jadwal dan Cara Tukar Uang Baru di Bank BRI, Mandiri dan BNI untuk Lebaran 2023

Dilansir laman resmi BNI, pembukaan tabungan secara online memiliki beberapa kelebihan lain sebagai berikut:

  • Tidak perlu datang ke kantor cabang.
  • Dapat langsung transaksi dengan BNI Mobile Banking.
  • Bebas biaya pengelolaan rekening tabungan 6 bulan pertama.
  • Setoran awal mulai Rp50 ribu.
  • Dapatkan ekstra 4.600 Poin+ setelah pembukaan rekening tabungan.

Setelah melihat kelebihan-kelebihan di atas, mungkin Anda tertarik untuk mencobanya. Berikut adalah syarat dan langkah-langkah yang Anda bisa simak untuk membuka rekening BNI secara online

  • Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP).
  • Nomor Pokok Wajib Pajak (bila ada).
  • Tanda tangan di atas kertas putih.
  • Nomor ponsel yang berisi pulsa.

Baca Juga: BRI Buka Program Magang "IT Internship Bootcamp", Simak Syarat dan Cara Daftarnya

Setelah syarat di atas sudah Anda siapkan, Anda bisa memulai untuk membuka rekening BNI secara online dengan langkah-langkah berikut:

  • Buka web browser di ponsel Anda.
  • Akses laman https://bukarekening.bni.co.id, lalu klik “Daftar”.
  • Baca syarat dan ketentuan, lalu klik “Saya setuju”.
  • Pilih jenis tabungan yang diinginkan, klik “Selanjutnya”.
  • Isi dan lengkapi data diri Anda, seperti nama, nomor HP, email, dan lain-lain.
  • Lakukan foto selfie, ikuti instruksi Foto KTP dan NPWP (bila ada).
  • Foto tanda tangan di atas kertas putih, klik “Selanjutnya”.
  • Masukkan kode OTP yang dikirim melalui SMS ke nomor HP Anda, klik “Selanjutnya”.
  • Bikin kode PIN yang terdiri dari 6 digit, dan ulangi untuk mengonfirmasi, lalu klik “Selanjutnya”.
  • Proses pembuatan rekening BNI selesai.
  • Lakukan setoran awal sesuai dengan jumlah dan batas waktu yang ditampilkan di layar.

Baca Juga: Daftar Lengkap Produk yang Mendapatkan Diskon BCA hingga 66 Persen

Setelah Anda selesai mengikuti seluruh tahapannya, Anda akan mendapatkan bukti transfer rekening yang juga dikirimkan ke email. 

Anda sudah bisa melakukan transaksi setelahnya. Tetapi, untuk kartu debit fisik bisa Anda ambil secara langsung melalui BNI DigiCS atau kantor cabang BNI terdekat. Sedangkan untuk buku tabungan, hanya tersedia di kantor cabang saja.

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x