Kompas TV regional berita daerah

Penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru

Kompas.tv - 7 Juli 2020, 16:00 WIB
Penulis : KompasTV Sukabumi

SUKABUMI, KOMPAS.TV -Penerapan adaptasi kebiasaan baru di Kota Sukabumi, masih banyak warga yang tidak disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan, seperti di Jalan Harun Kabir Kota Sukabumi. Ramainya warga yang beraktivitas, ditambah lalu lalang motor serta pedagang kaki lima yang jualan di badan jalan, menyebabkan jaga jarak sulit diterapkan. Hanya sebagian masyarakat yang sadar dengan protokol kesehatan seperti menggunakan masker. Namun tak sedikit juga ditemukan warga yang tidak menggunakan masker sama sekali. 

Himbauan kepada warga untuk tetap menggunakan masker saat beraktifitas diluar rumah. Sementara warga yang tidak memakai masker mengaku lupa dan buru-buru. Untuk Penerapan A-K-B Di Kota Sukabumi, Pemerintah Kota Sukabumi, menghimbau masyarakat harus tetap mematuhi protokol kesehatan.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x