Kompas TV nasional sapa indonesia

Sri Mulyani Dukung Teguran Presiden Jokowi Untuk Para Menteri

Kompas.tv - 5 Juli 2020, 18:39 WIB
Penulis : Christandi Dimas

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Keuangan Sri Mulyani menanggapi positif teguran dari Presiden Jokowi kepada para menteri terkait penanganan dampak pandemi virus corona di Indonesia.

Sri Mulyani setuju dengan Presiden Jokowi bahwa jajaran pemerintah perlu meningkatkan sense of crisis.

Baca Juga: Sorotan: Kasus Corona Bertambah di Atas 1.000 Orang per Hari

Ditemui selepas rapat di DPR, Menteri Keuangan Sri Mulyani menyatakan bahwa dirinya dan seluruh jajaran Kementerian Keuangan akan melakukan apa yang Presiden Jokowi minta, yaitu dengan meningkatkan sense of crisis.

Terutama di bidang pemulihan ekonomi nasional, yang salah satunya adalah perpanjangan periode pemberian insentif untuk masyarakat akibat pandemi virus corona atau Covid-19.

Baca Juga: PAN Tawarkan 4 Nama Menteri, Salah Satunya Putra Amien Rais

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x