Kompas TV olahraga kompas sport

Legenda Timnas Indonesia Ini Beri Apresiasi Untuk Pelatih Timnas Baru Shin Tae Yong

Kompas.tv - 10 Februari 2020, 07:30 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Legenda Tim Nasional Indonesia, Dede Sulaiman mengapresiasi langkah Shin Tae Yong yang ingin belajar kultur budaya Sepakbola Tanah Air. 
Namun Dede yang kini aktif memburu bakat pemain muda, menyesali langkah PSSI yang tak memberikan database kepada Shin Tae Yong agar tidak bekerja dari nol.

Untuk beradaptasi, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong harus mempelajari Bahasa Indonesia agar dapat berkomunikasi dengan baik dengan para punggawa Tim Nasional. 

Pelatih 50 tahun ini turut belajar kultur islami untuk menyesuaikan pola latihan terlebih saat bulan puasa. Langkah Shin Tae Yong mendapat apresiasi dari legenda Timnas Indonesia, Dede Sulaiman. Pria yang mencetak gol kontra Korea Selatan pada Pra Piala Dunia 1986 meminta publik tidak berharap secara instan prestasi timnas kepada Shin Tae Yong.

Dede Sulaiman menyebutkan jika Shin Tae Yong punya tekad yang kuat untuk angkat prestasi Indonsia. Kita semua harus mendukung dan jangan hanya meihat secara instan. 

Di sisi lain, Dede yang saat ini menjadi tim pencari bakat pesepakbola muda, menyayangkan langkah Shin Tae Yong kembali mengajarkan teknik dasar sepakbola, kepada Timnas U-19. Dede menilai seharusnya PSSI memberikan database para pemain muda kepada Shin Tae Yong agar tidak bekerja dari nol, mulai teknik dasar sepakbola serta stamina.

PSSI harusnya punya database para pemain salam vo2max, passing, teknik individu yang diserahkan ke Shin Tae Yong. 

Sebelumnya, Shin Tae Yong dikontrak PSSI sebagai arsitek timnas selama 4 tahun. Dalam menjalankan tugasnya, Shin Tae Yong tidak hanya menangani Timnas senior, tetapi turut terlibat di level Timnas U-23 dan U-19. Terlebih Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 tahun 2021.
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x