Kompas TV regional berita daerah

Ini Cerita Mahasiswa Tentang Kondisi Wuhan Pasca Virus Corona Menyebar

Kompas.tv - 29 Januari 2020, 17:19 WIB
Penulis : KompasTV Malang

MALANG-KOMPAS.TV-Sejumlah mahasiswa asal Indonesia hingga kini masih ada yang bertahan di Wuhan, China. Penyebaran virus corona di wilayah tersebut, membuat WNI tak bisa keluar dengan bebas. Mereka  harus berada di dalam rumah dan mengurangi aktivitas di luar untuk mencegah penyebaran virus tersebut.  

Hal ini diceritakan salah satu mahasiswa yang kuliah di China University of Geosciences, Rio Alfi. Dalam video call bersama Dosen FEB Universitas Brawijaya Didied Affandy, yang juga baru saja pulang dari Wuhan. Ia bercerita update terbaru kondisinya, bahwa sudah terisolasi sejak enam hari terakhir. 

 

Meski begitu  Rio berusaha untuk tetap menjaga kondisi kesehatannya, belum lagi ia tinggal bersama  anak dan istrinya. 

Menurut Rio, saat ini situasi di Wuhan memang sepi. Jarang ada orang yang melakukan aktivitas di luar rumah. Hal itu berdampak pada ketersediaan logistik warga. Selain itu, harga kebutuhan makanan pun juga naik drastis hingga lima kali lipat.

Ia juga bercerita bahwa meski sehat secara fisik, namun ada beberapa mahasiswa yang merasa tertekan secara psikis akibat penyebaran virus ini. 

Rio pun menyerahkan kebijakan sepenuhnya pada pemerintah Indonesia. Sebab menurutnya, sejauh ini KBRI sudah mengusahakan jalan terbaik bagi WNI yang masih tertahan di Wuhan.

#viruscorona #wuhan 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x