Kompas TV video cerita indonesia

Jangan Takut, Barang Made In China Bukan Media Penyebar Virus Corona

Kompas.tv - 28 Januari 2020, 12:59 WIB
Penulis : Angela Winda

JAKARTA, KOMPAS.TV - 2019-nCoV atau lebih kita kenal sebagai virus corona sedang menjadi topik utama.

Memang benar adanya, bahwa virus corona memang berasal dari China, dan masih 1 rumpun dengan SARS dan MERS yang juga berasal dari China.

Namun, hal tersebut bukanlah kesimpulan bahwa barang-barang yang terbuat atau berasal dari China, yang biasa kita sebut dengan made in China adalah media penyebaran virus corona.

Dikutip dari Kompas.com hari Selasa (28/1/2020), Dr Anung Sugihanto, Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit dari Kementerian Kesehatan menyatakan bahwa sampai saat ini mekanisme penularan yang sesungguhnya belum diketahui.

Sampai artikel ini diturunkan, WHO masih dalam penyelidikan mengenai siapa dan apakah sumber awal dari virus corona. 

Dugaan kuat dari WHO adalah bahwa penyebaran virus corona terjadi melalui kontak langsung dengan orang yang sudah terpapar.

Jadi, jangan khawatir ya sahabat Kompas TV akan rumor yang beredar.

Barang-barang made in China tidak membawa atau bukan merupakan media penyebar virus corona kok.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x